TIMORDAILYNEWS.COM, MAKASSAR – Ledakan keras yang terjadi di depan Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021) sekitar pukul 10.45 WITA diduga akibat bom bunuh diri.
Dari video yang beredar, seperti dilansir makassar terkini, diduga pelaku menggunakan taksi dan berhenti di depan gereja. Lalu, bom meledak saat membuka bagasi mobil bom langsung meledak.
Dalam insiden tersebut, diketahui hanya pelaku bom bunuh diri yang menjadi korban.
Dari video amatir warga yang beredar, terlihat potongan tubuh terduga pelaku berserakan di sekitar lokasi kejadian.
Hingga saat ini, terlihat sekitaran gereja sudah dipasangi garis polisi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut mengenai modus terjadinya bom bunuh diri ini. (makassarterkini/TIMOR DAILY/TIMORDAILYNEWS.COM)
Editor : Marselino
Berita ini telah tayang di https://makassar.terkini.id/bom-bunuh-diri-di-depan-gereja-katedral-makassar-potongan-tubuh-berserakan/