Belu  

Bupati Belu Berharap Tim KPSDA Terus Bersinergi

Bupati Belu dr Taolin Agustinus

TIMORDAILYNEWS.COM – Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, Sp. PD mengharapkan, Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air ( TKPSDA ) Wilayah Sungai Benenain terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menyelesaikan masalah.

Harapan Bupati Belu disampaikan ketika acara pembukaan Sidang Pleno I Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Wilayah Sungai Benenain Tahun 2021, di Hotel King Star Atambua, Senin 27 September 2021.

Menurut Bupati Belu, Tim koordinasi berperan penting dalam melahirkan pikiran strategis dan inovatif dalam rangka menyelesaikan masalah pengolahan sumber daya air. Tim koordinasi juga saling memberikan pikiran dan informasi pengelolaan wilayah sungai terutama pengendalian daya rusak air.

“Kiranya tim koordinasi dapat berbicara hal-hal penting dan saling memberi informasi dan pikiran untuk pengelolaan wilayah sungai terutama pengendalian daya rusak air wilayah Sungai Benenain,” pintanya seperti dilansir pos kupang.

Lanjut Agus Taolin, tata kelola air menjadi hal strategis yang harus diperhatikan secara serius sehingga apabila terjadi permasalahan bisa segera diselesaikan.

“Nilai strategis dari tata kelola air diperhatikan betul sehingga apabila terjadi permasalahan kita dapat menyelesaikan”, harap Agus Taolin.

Kasubag Umum dan TU Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara II – K.B.M.R. Lake, SE, MM dalam sambutan secara Virtual mengatakan, rapat koordinasi dalam rangka mewujudkan pengelolaan sumber daya air terpadu dan berkualitas pada Wilayah Sungai.

Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air pada Tingkat Wilayah Sungai merupakan wadah untuk mengintegrasikan kepentingan, program dan rencana kegiatan berbagai sektor, wilayah dan para pemilik kepentingan dalam bidang sumber daya air di tingkat wilayah sungai

Lake menambahkan tugas Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air Wilayah Sungai Benenain bukan hanya membahas dan merekomendasikan pola pengelolaan sumber daya air saja tetapi masih ada banyak hal yang dilakukan. Umumnya tugas itu bukan hal yang mudah karena didalamnya akan dijumpai berbagai kepentingan yang tidak selalu sejalan.

Lake berharap TKPSDA ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh anggotanya sebagai tempat menyalurkan aspirasi, berdiskusi dan menyelesaikan permasalahan menuju ke arah pemanfaatan sumber daya air yang berkelanjutan.

Kegiatan bertema “Pengendalian Daya Rusak Air” dihadiri Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Belu, Johanes Andes Prihatin, SE, M.Si, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Belu, Vincentius K. Laka, ST, anggota tim koordinasi dan tokoh agama. (TIMORDAILYNEWS.COM/TIMOR DAILY)

google.com, pub-4291941378970298, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *