News  

MenPAN RB Hadiri Grand Launching MPP Timor Atambua

MenPAN RB Hadiri Grand Launching MPP Timor Atambua

TIMORDAILYNEWS.COM – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) RI H. Abdullah Azwar Anas, M.Si menghadiri Grand Launching Mal Pelayanan Publik (MPP) Timor Atambua, Kabupaten Belu, di Pelataran Mal Pelayanan Publik Timor Atambua,  Senin (3/10).

Peluncuran tersebut ditandai dengan penyerahan Plakat dari MenPAN-RB kepada Bupati Belu dan sebaliknya dari Bupati Belu kepada MenPAN-RB, dilanjutkan dengan penandatanganan Prasasti Mal Pelayanan Publik Timor Atambua oleh MenPAN-RB dan Bupati Belu didampingi Wakil Bupati Belu dan Staf Ahli Gubernur NTT.

Dalam sambutan, Bupati Belu dr. Taolin Agustinus, Sp.PD-KGEH, FINASIM menyampaikan bahwa kehadiran MPP merupakan bagian dari mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik melalui percepatan reformasi birokrasi karena dapat memberikan kemudahan, kecepatan, keterjangkauan, keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam mendapatkan pelayanan publik. Karena itu, pihaknya berharap, kehadiran MenPAN-RB memberikan dampak positif dan warna baru bagi perkembangan pelayanan publik di Kabupaten Belu.

“Harapan kami, dengan melihat langsung penyelenggaraan pelayanan publik ini, nantinya kami mendapat dukungan lebih lanjut untuk mendukung pelayanan publik di Kabupaten Belu lebih baik lagi,” harap Bupati Belu.

Lanjutnya, Kabupaten Belu merupakan kabupaten pertama yang mendapat perhatian dalam penyelenggaraan layanan perijinan terpadu melalui Mal Pelayanan Publik Timor Atambua dan diharapkan akan menjadi model pelayanan yang terintegrasi antara Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah, BUMN, BUMD dan swasta.

“Melalui Mal Pelayanan tersebut, terdapat perubahan baru terhadap tata cara pemerintah dalam melaksanakan pelayanan publik. Hal itulah yang mendorong Pemerintah Kabupaten Belu menyatakan kesediannya untuk mendirikan Mal Pelayanan Publik dan direspon positif oleh Pemerintah Pusat melalui Keputusan MenPAN-RB Nomor 31 Tahun 2019 tentang Penetapan Lokasi Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik.

Dijelaskan pula, dalam hal Pelayanan Publik di Mal Pelayanan Publik Timor Atambua Kabupaten Belu pada dasarnya telah melahirkan berbagai bentuk pelayanan yang semakin memudahkan masyarakat dalam mengurus izin berusaha maupun non usaha.

“Saat ini ada 116 jenis pelayanan DPMPTSP dan 50 jenis pelayanan dari 13 OPD dan 41 jenis layanan Kementerian/Lembaga dari 10 instansi vertikal dengan menampung 21 instansi pelayanan, baik yang berasal dari pemerintah kabupaten, instansi pusat dan daerah maupun instansi pelayanan yang ada di Kabupaten Belu dengan jumlah 217 layanan dengan perincian, Instansi Lingkup Pemda Belu terdari 13 instansi dengan jumlah pelayanan sebesar 176 jenis layanan, Instansi Pemerintah Pusat di Kabupaten Belu terdiri dari 5 instansi dengan jumlah pelayanan sebanyak 22 jenis pelayanan, BPJS terdiri dari dua unit pelayanan, dengan jumlah layanan sebanyak 8 jenis, PT. Taspen Mandiri dengan jumlah layanan 2 jenis, PT. Pos dengan jumlah layanan 4 jenis dan PDAM dengan jumlah layanan 3 jenis,” jelasnya.

MenPANRB – H. Abdullah Azwar Anas, M.Si, dalam sambutan mengatakan, pihaknya terus mendorong kabupaten/kota dalam memanfaatkan teknologi informasi terutama untuk layanan yang saling berkaitan seperti perizinan dengan membangun sistem yang saling terintegrasi antar instansi pemerintah, sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan publik yang cepat, aman, nyaman, dan terjangkau.

Ia juga mengingatkan bahwa kompetensi sumber daya manusia (SDM) MPP dan integritasnya juga menjadi hal penting dalam memberikan pelayanan publik.

“Saya berharap, hadirnya MPP ini menjadikan pelayanan publik semakin mudah dan efisien karena semua layanan dalam satu lokasi. Mal Pelayanan Publik ini menjadi bagus dan mudah-mudahan layanan juga sebagus gedungnya,” ujarnya.

Usai Grand Launching, MePAN-RB bersama Staf Ahli Gubernur NTT, Bupati dan Wakil Bupati Belu serta Forkompinda Plus Kabupaten Belu meninjau Gedung MPP, sekaligus berinteraksi langsung dengan staf pelayanan Publik masing-masing OPD yang sedang melakukan pelayanan perizinan dan non perizinan.

Turut hadir dalam Grand Launching, Ketua DPRD Kab. Belu, Wakil Bupati Belu, Staf Ahli Gubernur NTT, Forkompinda Kabupaten Belu, Sekretaris Daerah Kabupaten Belu Danyon Raider Sus 744/SYB, Danyon Satgas Pamtas RI-RDTL, anggota DPRD Kabupaten Belu, Kepala Dinas PMPTSP Kab. Belu, Staf Ahli Bupati Belu, para Asisten Sekda Belu, Staf Khusus Bupati Belu serta para pimpinan OPD Lingkup Pemkab Belu. (Tim Layanan Info Publik/TIMORDAILYNEWS.COM/TIMOR DAILY)

google.com, pub-4291941378970298, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *