Mobil Dinas PUPR Malaka Buang Sampah di Hutan Lindung Kateri, Aktivis Lingkungan Sebut Pemda dan DPRD Bodok

TIMORDAILYNEWS.COM, MALAKA – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ( PUPR) Malaka buang sampah di area hutan lindung “Suaka Marga Satwa Kateri”. Sejumlah mobil dinasnya tertangkap kamera warga membuang sampah di kawasan tersebut beberapa hari lalu.

Hal ini memicu adanya aksi unjuk rasa dari Forum Pemuda Peduli Lingkungan Hidup. Dalm aksi unjuk rasa itu, aktivis lingkungan menyebut DPRD dan Pemda Malaka bodok.

Tidak sekadar melakukan demonstrasi, aksi gabungan yang juga diikuti puluhan masyarakat umum itu juga melakukan aksi berbalas dendam dengan cara membuang sampah di pintu masuk kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ( PUPR) Malaka, Selasa (16/2/2021) siang.

“Ayo semua warga Malaka, mari kita tuntut pelaku pengrusakan lingkungan hidup, kita minta Pemda Malaka jangan buang sampah sembarangan,” teriak para aktivis di area gedung DPRD Malaka.

Selain itu Ady Bria, aktivis sekaligus alumni IMMALA Malang dalam orasinya mengatakan, kesadaran Pemda Malaka sangat kurang dalam membuang sampah pada tempatnya masih menjadi pemicu banyaknya sampah yang berserakan di hutan lindung Kateri.

“Jangan sampai Pemda Dan DPRD terlambat sadar setelah rakyat kecil merasakan dampak buruk besar dari kebiasaan membuang sampah sembarangan ini,” kata Ady Bria.

Oleh karena itu, lanjut Ady Bria, tuntutan kami hari ini agar DPRD Malaka segera bertindak, agar jagan dikatai rakyat “Pemda Dan DPRD Malaka bodok. Ini tuntutan sekaligus penyadaran seperti yang dilakukan secara gabungan oleh para aktivis Dan harus terus dilakukan.

Hingga berita ini terbitkan, masa aksi berlangsung lakukan mediasi dengan DPRD Malaka di ruangan Komisi III DPRD Malaka. (VIA/TIMOR DAILY/TIMORDAILYNEWS.COM)

Editor: Oktavian

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *