TIMORDAILYNEWS.COM, ALOR- Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Alor, dr. Ketut Indrajaya minta kepada masyarakat di Kabupaten Alor dalam bepergian atau urusan di luar rumah jangan melepaskan masker atau tetap mengenakan masker.
Pasalnya, saat ini orang atau pasien yang terpapar covid-19 yang menjalani perawatan dengan isolasi mandiri (isoman) jumlahnya cukup tinggi dan menyebar dibanyak lokasi.
Masalah berikutnya yang diidentikasi ada yang terpapar tanpa menunjukkan gejala atau sering disebut orang tanpa gejala (OTG).
Hal ini disampaikan Ketut kepada Wartawan di Kalabahi, pada Jumat (9/7/2021) berkaitan terjadinya lonjakan kasus aktif covid-19 dan penularan virus tersebut begitu cepat sehingga setiap hari jumlah yang terpapar hingga puluhan orang.
“Jalan kemana-mana atau urusan di luar rumah jangan lepas masker kita. Pakai masker secara benar, karena sekarang ini orang yang menjalani isolasi mandiri menyebar di sejumlah lokasi. Itu cara yang efektif untuk kita hindari dari penularan covid-19, apalagi ada juga orang yang terpapar OTG,” ungkap Ketut.
Ketut melanjutkan, terjadinya lonjakan kasus covid-19 dalam beberapa pekan terakhir di Kabupaten Alor, karena banyak orang belum taat prokes (protokol kesehatan). Untuk itu masyarakat diminta untuk menaati prokes.
Menyinggung soal penyebarannya, Ketut menjelaskan, tidak hanya oleh pelaku perjalanan, tetapi dari transmisi lokal juga lumayan.
Sementara soal variant yang berkembang di Kabupaten Alor, menurut Ketut, hingga saat ini belum teridentifikasi variant covid apa yang menyerang masyarakat saat ini. Namun patut diwaspadai, karena variant baru dari India, Inggris, Afrika Selatan atau variant delta ini lagi berkembang di Indonesia.
“Intinya masyarakat taat prokes, dan yang belum vaksin segera melakukan vaksin,” pinta Ketut yang juga Direktur Rumah Sakit Daerah (RSD) Kalabahi ini.
Sementara itu berkaitan dengan upaya pencegahan covid-19 di Kabupaten Alor, Kapolres Alor, AKBP. Agustinus Christmas, SIK dan Dandim 1622 Alor, Letkol. Supyan Munawar, S.Ag bersama anggotanya masing-masing terus turun ke masyarakat untuk menjelaskan tentang PPKM Mikro.
Kapolres dan Dandim bersama anggota, pada Jumat (9/7/2021) dengan menggunakan motor mendatangi .Kantor Kecamatan dan Kelurahan .memantau pemberlakuan PPKM dan minta agar setiap desa dan kelurahan untuk merekrut relawan untuk pencegahan covid-19.

Sedanglan berkaitan dengan up date perkembangan kasus covid-19 di Kabupaten Alor hingga Jumat sore (9/7/2021) tercatat bertambah kasus aktif sebanyak 29 orang dan 4 orang sembuh.(osm/TIMOR DAILY/TIMORDAILYNEWS.COM)