News  

Raih PPKM Award 2023, Bupati Belu Sampaikan Terima Kasih Kepada ASN dan TNI-Polri

ASN Pemkab Belu
ASN Pemkab Belu

TIMORDAILYNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belu meraih PPKM Award 2023 sebagai penghargaan dari pemerintah pusat. Pemkab Belu salah satu kabupaten yang dinilai berhasil menurunkan angka kemiskinan di tengah terjadinya pandemi.

Apresiasi dan penghargaan atas pencapaian tersebut, disampaikan Bupati Belu, dokter Agus Taolin pada apel Awal Minggu di Halaman Kantor Bupati Belu, Senin (27/03/2203).

“Tentunya ini berkat sinergi dan kerja keras semua pihak, khususnya seluruh jajaran Perangkat Daerah dan TNI-Polri,” kata Bupati Belu, dokter Agus Taolin.

Ditambahkan, penghargaan juga diraih atas peran Satgas Covid-19 Kecamatan, sampai Satgas Covid-19 Desa, relawan serta masyarakat se Kabupaten Belu serta semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

“PPKM Award ini sebagai perwujudan apresiasi atas penilaian hasil kerja keras kita semua dalam mencegah dan menanggulangi pandemi Covid 19,” tandasnya.

Terkait penilaian itu, Bupati Belu menuturkan dirinya sempat diwawancarai oleh tiga Profesor dan Dr. Pandu Riono terkait persoalan Penanganan Covid-19 di wilayah perbatasan RI-RDTL, Kabupaten Belu.

“Saya sampaikan bahwa inilah hasil kerja keras kami dan kalaupun itu mendapat penilaian baik dan dinilai layak, tetapi kami kerja bukan untuk target meraih penghargaan. Terima kasih untuk semua yang sudah bekerja keras sehingga kita bisa melewati masa-masa sulit itu,” tukasnya.

Bupati juga mengingatkan agar tidak berpuas diri dengan raihan penghargaan ini, karena pandemi belum selesai. Menteri Kesehatan menekankan agar kita mengatasi pandemi dengan cara mengurangi laju penularan, karena suatu saat dia bisa menjadi pandemi atau kejadian luar biasa lagi.

“Jadi jangan bilang semua sudah selesai, tetapi yang punya faktor risiko penyakit baru seperti penderita diabetes, hipertensi dan penyakit jantung agar menjaga diri. Kalau ada batuk pilek segera lakukan pemeriksaan, karena penyakit ini tidak hilang, sama dengan demam berdarah. Suatu saat dia bisa menjadi wabah lagi,” jelas dia. (Prokopimbelu/TIMOR DAILY/TIMORDAILYNEWS.COM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *