News  

Tiga Tahun Hadir dan ada di Belu Perbatasan RI-RDTL, Bupati Taolin Beri Apreasiasi Kompi Kavaleri dan Sebut Telah Banyak Membantu

Bupati Belu, dr. Agus Taolin (bertopi hitam) dan Dakikav KKA, Bekti Aji Sayekti (berjaket merah-hitam) serta pimpinan Forkompinda plus saat perayaan HUT Kikav KKA ke-3.
Bupati Belu, dr. Agus Taolin besama Dakikav KKA, Bekti Aji Sayekti (berjaket merah-hitam) serta pimpinan Forkompinda plus saat perayaan HUT Kikav KKA ke-3, Sabtu 10 Desember 2022

TIMORDAILYNEWS.COM – Kehadiran Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga (Kikav KKA) sebagai salah satu kesatuan pertahanan NKRI khususnya wilayah perbatasan negara ini telah memasuki usia ke tiga tahun.

Selama itu pula, kompi ini bermarkas di Kabupaten Belu, Perbatasan RI-RDTL. Kompi ini secara resmi terbentuk pada tanggal 10 Desember tahun 2019 yang lalu dan diresmikan pada bulan Desember 2019 oleh Kasad Jenderal Andika Perkasa.

Memperingati HUT ke tiga tahun Kompi Kavaleri ini, digelar beberapa kegiatan seperti event olahraga, gelaran pasar murah dan kuliner serta vaksinasi gratis bagi masyarakat sekitar di Desa Derokfaturene, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur.

Hadir dalam peringatan HUT kompi ini antara lain, Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, Kepala Imigrasi Atambua, KA Halim; Perwakilan Dandim 1605/Belu, Perwakilan Yonif Raider Khusus 744/SYB, Perwakilan Kejaksaan Negeri Atambua, para Pimpinan OPD Kabupaten Belu, Danramil kota Atambua dan Staf Khusus Bupati Belu.

Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, pada kesempatan tersebut menyampaikan selamat dan profisiat kepada Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga yang ke-3, Bahwa selama tiga tahun bertugas di daerah ini, Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga sudah banyak membantu keamanan dan ketertiban di wilayah Perbatasan RI-RDTL.

“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Belu, kami mengucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Satuan Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga yang hari ini berusia tiga tahun dan 3 tahun pula telah bertugas di Kabupaten Belu sebagai wilayah Perbatasan Negara,” ucapnya.

Dikatakannya, masyarakat Kabupaten Belu tentu selalu mengharapkan agar TNI dalam hal ini Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga semakin solid dan profesional, menjadi kebanggaan Rakyat, dimana bersama Rakyat TNI kuat.

Bupati Taolin berharap agar Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga senantiasa hadir bersama rakyat dan selalu menjalin sinergitas yang baik dengan Pemerintah Kabupaten Belu dan elemen lainnya yang ada di Kabupaten Belu.

Komandan Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga, Kapten Kav Bekti Aji Sayekti, S.T.Han pada kesempatannya, berterima kasih kepada Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Belu yang telah bekerja sama dan mendukung keberadaan satuan ini.

“Kami mewakili para Prajurit mengungkapkan terima kasih atas kehadirannya. Kompi Kaveleri ini lahir pada tanggal 10 Desember 2019 dan didirikan untuk mempertebal Pasukan Pengamanan di Sektor Perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ungkapnya.

Bahwa dalam rangka memperingati HUT Kavaleri yang ke-3, kata Bekti, pihaknya menggelar Anuraga Fan Run 5 kilometer dan mini soccer antar instansi serta kegiatan sosial lainnya.

“Tujuan yang paling utama dilakukannya beberapa kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-3 Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga adalah kami TNI ingin selalu hadir bersama masyarakat dengan memberikan rasa aman,” tandasnya.

Dalam kurun waktu tiga tahun, demikian Bekti, masih terdapat banyak kekurangan yang menjadi pekerjaan rumah yang harus dikerjakan dan terus diperbaiki.

“Kami mohon doa restu dari masyarakat agar segala usaha dan pengabdian kami di Kabupaten Belu, wilayah Perbatasan RI-RDTL ini agar terus berjalan dengan baik, demi bakti kami untuk Bangsa dan Negara Republik Indonesia,” pintanya.

Untuk diketahui Kompi Kavaleri Komodo Ksatria Anuraga atau Kikav KKA adalah satuan militer dari kecabangan kavaleri organik Kodam IX/Udayana yang mempunyai tugas pokok untuk mendukung kegiatan pengamanan di wilayah Atambua dan sekitarnya serta pengamanan objek vital dan pengamanan VIP/VVIP. (TIMOR DAILY/TIMORDAILYNEWS.COM)

google.com, pub-4291941378970298, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *