News  

Bupati Belu Minta Dukungan Umat Islam Sukseskan Program Pemerintah

Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin didampingi Wakil Bupati saat memukul beduk sebagai tanda pembukaan malam takbiran di Masjid Agung Al-Mujahidin, Minggu 1 Mei 2022

TIMORDAILYNEWS.COM – Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H kepada seluruh umat islam di Kabupaten Belu, di NTT dan di Indonesia.

Bupati meminta dukungan dari umat islam di Kabupaten Belu untuk mendukung program-program pemerintah sehingga visi mewujudkan masyarakat Belu yang Sehat, Berkarakter dan Kompetitif dapat tercapai.

Bupati Belu menyampaikan hal itu saat membuka malam takbiran di dua masjid di kota Atambua pada Minggu 1 Mei 2022  yakni, di Masjid Agung Al-Mujahidin pukul 18.30 Wita dan di Masjid Raya Hidayatullah Atambua,   pukul 20.00 Wita.

Menurut Bupati menghadiri acara malam takbiran di Masjid Hidayatullah seperti ia berada di rumah sendiri.

“Saya berada di sini seperti di rumah sendiri”, ungkapnya disambut tepukan tangan dari jemaah.

Lanjut Bupati, Pemerintah Kabupaten Belu selalu hadir di tengah masyarakat dalam situasi apapun termasuk di acara malam takbiran. Pemerintah memberikan  dukungan kepada umat Islam untuk mengikuti acara malam takbiran sekaligus menyambut Idul Fitri.

Diharapkan perayaan Idul Fitri tahun ini semakin meningkatkan silaturahmi, rasa toleransi antara sesama umat beragama.

Sementara di Masjid Al Mujahidin, Ketua PHBI, H. Abdullah Balajam menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Belu dan  masyarakat yang telah mendukung umat Islam  di Kabupaten Belu selama menjalan ibadah puasa.

Menurut Abdullah, umat Islam benar benar merasa aman, tenang dan nyaman selama melaksanakan ibadah puasa. Kondisi ini tercipta berkat dukungan dari semua pihak, baik pemerintah, aparat keamanan dan masyarakat. (TIMORDAILYNEWS.COM/TIMOR DAILY)

google.com, pub-4291941378970298, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *