News  

Serahkan Hewan Kurban, Hendrikus Fahik Taek Berharap Tali Persaudaraan Tetap Terjaga

Serahkan Hewan Kurban, Hendrikus Fahik Taek Berharap Tali Persaudaraan Tetap Terjaga
Serahkan Hewan Kurban, Hendrikus Fahik Taek Berharap Tali Persaudaraan Tetap Terjaga

TIMORDAILYNEWS.COM – Wakil Ketua DPRD Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT), Hendrikus Fahik Taek, berkesempatan turut berkurban pada hari raya Idul Adha 1444 H atau tahun 2023.

Partisipasi tersebut ditandai dengan penyerahan hewan kurban berupa sapi kepada umat muslim di Kabupaten Malaka pada Kamis, 29 Juni 2023.

Hewan kurban dari Hendrikus Fahik tersebut diterima oleh Ketua Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Malaka, Ustad Zainudin.

Hendrikus mengatakan, penyerahan hewan kurban tersebut sebagai bentuk partisipasinya bersama umat muslim di Kabupaten Malaka yang merayakan Hari Raya Idul Adha.

Politisi PKB Malaka ini berharap, toleransi antar umat beragama di Kabupaten Malaka dan Indonesia pada umumnya dapat terjaga.

“Harapannya tetap menjaga tali persaudaraan demi mewujudkan toleransi antar umat beragama,” kata Mantan Ketua Presidium PMKRI Cabang Kupang ini.

Ketua PC NU Kabupaten Malaka, Ustad Zainudin berterimakasih kepada Wakil Ketua DPRD Malaka yang telah menyerahkan hewan kurban tersebut. Selanjutnya daging kurban dari hewan yang diserahkan akan diteruskan kepada yang membutuhkan.

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar melalui akun twitternya @AMI💕 A Muhaimin Iskandar pada·Rabu 28 Juni 2023 menuliskan pesannya terkait Hari Raya Idul Adha.

Menurutnya, Idul Adha menjadi momentum untuk membangun semangat gotong-royong, berbagai dan peduli antar sesama.

“Idul Adha, Spirit baru untuk meraih masa depan dengan penuh kesungguhan dan momentum untuk membangun semangat gotong royong, berbagi dan peduli diantara sesama warga bangsa. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah,” tulisnnya. (vagansa.com.TIMOR DAILY/TIMORDAILYNEWS.COM)

 

google.com, pub-4291941378970298, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *